buah pisang mengandung vitamin B6 dan vitamin C yang bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Anda dapat membuat masker dari buah pisang untuk merawat kulit Anda.
mencerahkan kulit wajah. Buah pisang mengandung antioksidan yang mampu merawat kulit agar tetap sehat terjaga. Selain itu, rajin menggunakan masker pisang juga dapat membantu mencerahkan kulit wajah.
Seiring bertambahnya usia, kulit akan mulai muncul tanda-tanda penuaan. Salah satunya yaitu kulit yang mulai kendur. Kandungan vitamin C dalam buah pisang dapat Anda manfaatkan untuk merawat kulit wajah agar lebih kencang.
Manfaat menggunakan masker pisang selanjutnya yaitu dapat membantu menyamarkan flek hitam. Flek hitam merupakan salah satu masalah kulit yang kerap muncul.
Kandungan antibakteri dalam pisang dapat membantu mengatasi masalah jerawat.
Perawatan dengan bahan alami merupakan pilihan yang tepat agar kulit dapat ternutrisi sempurna. Anda dapat memanfaatkan masker buah pisang untuk menutrisi kulit Anda. Kandungan vitamin A dan kalium dalam buah pisang dapat menjaga kulit agar tetap terhidrasi secara alami.